2 Raja-raja 15:8-12: Zakharia, Raja Israel

Zakharia merupakan raja kelima dan yang terakhir dari dinasti Yehu. Urutannya adalah sebagai berikut: Yehu > Yoahas > Yoas > Yerobeam > Zakharia.

Klik:

Dibandingkan dengan ayahnya dan kakeknya hingga ke pendiri dinasti, masa Zakharia menjadi raja adalah yang paling singkat, hanya 6 bulan.

2 Raja-raja 15:8-12


2Ki 15:8 Dalam tahun ketiga puluh delapan zaman Azarya, raja Yehuda, Zakharia, anak Yerobeam, menjadi raja atas Israel di Samaria. Ia memerintah enam bulan lamanya.

2Ki 15:9 Ia melakukan apa yang jahat di mata TUHAN seperti yang telah dilakukan oleh nenek moyangnya. Ia tidak menjauh dari dosa-dosa Yerobeam bin Nebat, yang mengakibatkan orang Israel berdosa pula.

2Ki 15:10 Salum bin Yabesh mengikat persepakatan melawan dia, membunuh dia di Yibleam, kemudian menjadi raja menggantikan dia.

2Ki 15:11 Selebihnya dari riwayat Zakharia, sesungguhnya semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah raja-raja Israel.

2Ki 15:12 Bukankah begini firman TUHAN yang diucapkan-Nya kepada Yehu: "Anak-anakmu sampai kepada keturunan yang keempat akan duduk di atas takhta Israel!" Dan terjadilah demikian.


Tafsiran Wycliffe


8. Dalam tahun ketiga puluh delapan zaman Azarya. Lihat tafsiran 14:17 dan seterusnya [Baca perikop: Amazia, Raja Yehuda]. Zakharia terus melanggar perjanjian dengan membiarkan terus penyembahan berhala anak lembu di Betel dan Dan yang memecah kesatuan bangsa Israel.

10. Di hadapan umum (Ibr., qabal-am; terjemahan di Yibleam yang dipakai terjemahan baru LAI mengikuti sebuah perbaikan di dalam sebuah manuskrip LXX, namun kurang diakui).

Zakharia dibunuh di depan umum. Tidak adanya sikap melawan di antara penduduk menunjukkan, bahwa mereka sudah terjerumus jauh di dalam lumpur dosa.

12. Begini firman Tuhan yang diucapkan-Nya. Zakharia adalah keturunan keempat dari Yehu, orang terakhir dari garis keturunan tersebut yang akan menduduki takhta (bdg. 10:30).

Masa Pemerintahan Zakharia, Salum, Menahem, Pekahya dan Pekah di Israel (15:8-31).

Kurangnya informasi mengenai kegiatan raja-raja ini memang disengaja untuk menunjukkan bagaimana tindakan mereka membenci perjanjian telah mempercepat keruntuhan Samaria yang kini berada di dalam tahap-tahap akhirnya.

Dari Yehu Hingga Hancurnya Kerajaan Israel (9:11-17:4).

Karena penyembahan berhala di Israel itu sudah mengancam akan menghancurkan segala pengaruh baik di sana, dan akan menyerbu Yehuda sehingga akan menghancurkan keseluruhan bangsa tersebut, maka keluarga Ahab harus dimusnahkan.

Sumber bahan: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel